Medan, 21 September 2024.

Tim sepak bola Korpri Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) harus puas dengan posisi runner-up di babak penyisihan wilayah 1 turnamen sepak bola Korpri 2024. Pertandingan sengit melawan Korpri Kabupaten Langkat

yang berakhir imbang 0-0, di Stadion USU, Medan, membuat kedua tim berbagi poin, pada Sabtu (21/9).

Meski demikian, baik Sergai maupun Langkat berhasil lolos ke babak 12 besar. Keduanya sama-sama mengumpulkan 7 poin, namun Langkat unggul selisih gol sehingga berhak atas posisi juara grup.

Bupati Sergai, Darma Wijaya, yang turut bertanding, mengaku puas dengan hasil yang diraih timnya.

“Alhamdulillah, kita bisa lolos ke babak selanjutnya. Ini menjadi modal yang baik untuk kita,” ujarnya.

Darma Wijaya juga menekankan pentingnya persiapan yang lebih matang untuk menghadapi babak 12 besar.

“Semua tim di babak berikutnya pasti kuat, jadi kita harus lebih giat berlatih,” tegasnya.

Pertandingan tersebut menyajikan duel sengit antara kedua tim. Baik Sergai maupun Langkat saling bergantian menyerang, namun tak ada gol yang tercipta hingga peluit panjang berbunyi.